Hai,
Terima kasih telah bertanya di fitur Tanya Dokter Ai Care.
Diare merupakan tanda adanya gangguan dari saluran cerna akibat adanya infeksi atau pencetus lain dari makanan dan minuman. Dikatakan diare apabila telah buang air besar lebih dari sama dengan 3 kali dalam satu hari dengan perubahan konsistensi menjadi lembek ataupun cair.
Perlu diperhatikan untuk penanganan diare utamanya adalah menggantikan cairan yang hilang dari diare, pada dewasa usahakan penuhi kebutuhan minum 10 gelas per hari, hindari makanan yang bersifat asam serta pedas dan minuman seperti kafein serta alkohol. Bisa juga konsumsi oralit kemasan untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang dengan penggunaan sesuai petunjuk kemasan.
Pada anak-anak, karena lebih rentan mengalami dehidrasi, maka hendaknya selalu memberikan cairan oralit setiap sehabis BAB sampai dengan diare tuntas. Untuk bayi berusia 0-24 bulan, maka pemberian ASI tetap dilanjutkan.
Kondisi diare yang berkelanjutan perlu penanganan khusus oleh dokter, sehingga ada baiknya berkonsultasi secara langsung ke fasilitas kesehatan terdekat, terutama apabila terjadi pada anak-anak. Waspadai apabila muncul gejala lemas, demam, tidak nafsu makan serta kulit nampak kering, maka sudah perlu penanganan segera secara medis.
Sebagai langkah pencegahan diare berulang, usahakan menjaga kebersihan tangan dengan mencuci tangan sebelum dan setelah makan serta setelah memegang benda-benda yang banyak disentuh orang lain. Pastikan juga untuk selalu konsumsi makanan yang matang dan diolah dengan baik.
Baca juga:
Semoga jawaban ini berguna bagi Anda. Bila mengalami keluhan kesehatan atau ingin bertanya seputar informasi kesehatan, dapat berkonsultasi langsung dengan dokter di Aplikasi Ai Care. Unduh Aplikasi Ai Care di Appstore dan Playstore Anda!
halo dok, punya riwayat diabetes sering buang air kecil tetapi keluar nya agak sulit harus mengedan terlebih dulu baru bisa keluar, dan sekarang perut bagian bawah pusar tampak mengeras. apa penyebab dan gimana solusinya ya dok?
Kenapa sering mengalami nyeri dan kayak merasa ngilu-ngilu gitu saat buang air kecil dan urin saya pun sering keluar campur darah kayak infeksi gitu
Dok saya melakukan hb tanpa penetrasi cuma peting tetapi sperma mengenai daerah vagina. Bulan lalu sy haid tgl 25 juli dan hb 11 Agustus. Lalu tagl 20 kluar darah hanya sedikit bahkan sanya setitik. Lalu tidak kluar lagi. Apakah itu darah haid atau implantasi ya dok